Bertempat di Hotel Bintang Sintuk pada 28 Agustus 2020, KKPKT kembali menunjukkan kepeduliannya dengan memberi bantuan kepada keluarga karyawan yang terdampak Covid-19. Penyerahan bantuan yang terkumpul dari donasi anggota KKPKT tersebut berjumlah 15.800.000 yang kemudian diwujudkan dalam bentuk 30 ea paket sembako untuk keluarga yang tinggal di rumah, dan 80 ea parcel buah untuk karyawan yang sedang safe house di Hotel Bintang Sintuk.


Kegiatan pendistribusian bantuan diterima secara resmi oleh Suparmin dari Pabrik 4 dilengkapi dengan berita acara serah terima yang juga ditandatangani Gesit Budi Satoto selaku Kepala Departemen Korsa KKPKT.
Menurut Gesit Budi Satoto, kegiatan ini merupakan bentuk empati dari KKPKT terhadap karyawan agar tetap semangat di tengah pandemi sehingga keberlangsungan bisnis perusahaan tetap terjaga.
Dikatakan Suparmin yang turut menandatangani berita acara tersebut bahwa kepedulian KKPKT berdampak positif karena sebagai penyemangat karyawan khususnya yang di pabrik dalam menjalankan operasional perusahaan, tuturnya.
Di samping itu, Ketua Umum KKPKT Satriyo juga menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dukungan dari seluruh anggota KKPKT melalui open donasi, sehingga semangat korsa bagi kemajuan perusahaan akan tercipta.
“Situasi Covid-19 yang sedang melanda, tak terkecuali di Pupuk Kaltim tentu membuat kita waspada. Untuk menjamin kesehatan sumber daya, teman-teman operator dan unit kerja lain dilakukan kebijakan menjalankan safe house. Saat safe house, perasaan rindu akan keluarga pasti akan hadir. Di saat itulah KKPKT hadir dengan semangat korsa memberikan dukungan melalui open donasi pemberian parcel buah bagi rekan-rekan KKPKT yang menjalani safe house. Alhamdulilah open donasi dari dukungan anggota KKPKT dapat berjalan lancar dengan semangat korsa kita saling support bagi kemajuan Pupuk Kaltim, bravo KKPKT,” tutupnya.


